the Analisis Penerapan 8 Pendidikan Standar Nasional Pada SMA NU Kaplongan Indramayu
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Abstract
Ketercapaian SNP dengan pengamatan pada evaluasi penerapan 8 standar nasional pendidikan di SMA NU Kaplongan Indramayu, dimana penelitian ini memiliki tujuan Memperoleh mengelola pendidikan bermutu dan kompetitif, tidak hanya pada tataran teoretik tapi pada implementatif. Menambah khazanah pengetahuan terutama tentang pengembangan Manajemen lembaga pendidikan secara normatif. dengan sasaran kegiatan evaluasi penerapan 8 standar nasional Pendidikan. Metode yang digunakan adalah observasi langsung, wawancara langsung untuk memperoleh data/informasi yang lebih akurat, kunjungan kelas khususnya untuk memperoleh gambaran nyata tentang proses pembelajaran, kemudian dengar pendapat untuk menghadapi permasalahan tertentu di sekolah, dan sharing atau serupa dengan dengar pendapat, dan selanjutnya penekanannya lebih kepada upaya untuk berbagi pengalaman dan pendapat, dan yang terakhir dengan Studi dokumen. Evaluasi Penerapan 8 SNP di SMA NU Kaplongan sebagai sekolah yang memiliki kurikulum pelaksanaan proses PAIKEM yang perlu terus ditingkatkan terutama memanfaatkan media elektronik. Kemudian lulusan yang 100%, dan sebagian besar pendidik telah memenuhi kualifikasi S1, kemudian secara umum sudah memenuhi standar pengelolaan pada setiap bidang, dan ketentuan pengelolaan keuangan sangat baik dengan prinsip akuntabilitas dan transparansi. Juga sistem penilaian yang dilaksanakan memenuhi ketentuan. Hasil pemantauan evaluasi penerapan 8 Standar Nasional Pendidikan di SMA NU Kaplongan Indramayu sekolah secara umum sudah menjalankan dengan baik. Walaupun dari 8 Standar Nasional Pendidikan ada 3 standar yang nilainya masih belum memuaskan seperti Standar Proses, Standar Kompetensi Lulusan dan Standar Sarana Prasarana.