MODEL PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT MELALUI PENDISTRIBUSIAN ZAKAT PRODUKTIF DI LAZ ZAKAT CENTER CIREBON
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui model pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui pendistribusian zakat produktif di LAZ Zakat Center Cirebon. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan data yang digunakan berasal dari wawancara dengan bagian direktur eksekutif Zakat Center Cirebon, pengamatan, dan pemanfaatan dokumen yang kemudian dianalisis menggunakan metode analisis kualitatif deskriptif dengan pola pikir induktif yag berpijak pada fakta khusus untuk diteliti, dianalisis, dan disimpulkan sehingga mampu berlaku secara umum.
Penelitian ini untuk mengetahui secara mendasar dan detail hal-hal yang berkaitan dengan model , implikasi dan metode pemberdayaan ekonomi melalui pendistribusian zakat produktif di LAZ Zakat Center Cirebon.
Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa model mekanisme pengelolaan zakat yang digunakan pihak Zakat Center Cirebon, meliputi perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan kontrol.
Implikasi dari program ekonomi mandiri ini adanya kesejahteraan mustaḥik yang menjadi mitra binaan Zakat Center Cirebon. Dengan bergabung menjadi mitra binaan mustahik merasakan mendapatkan manfaat dari bantuan berupa seperti modal usaha, bantuan pendidikan, bantuan kesehatan dan bantuan sarana prasarana kehidupan, semuanya merasakan adanya bantuan tersebut. Karena dari segi ekonomi untuk biaya hidup sudah cukup berkembang karena adanya bantuan usaha yang diberikan pihak Zakat Center.
Metode yang dilakukan oleh Zakat Center untuk program mandiri dengan cara pendampingan sebulan sekali, pengawasan usahanya, dan terus dibina dari segi material dan spiritual dengan harapan memberikan penigkatan kesejahteraan secara material dan spiritual. Sehingga harapan untuk merubah status dari mustahik ke muzaki dapat tercapai.