Implementasi Media Belajar Loosepart melalui Pendekatan STEAM pada Masa Pandemi Covid-19 di KB Ceria Kabupaten Bogor
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Abstract
Media belajar loose parts melalui pendekatan STEAM merupakan salah satu inovasi pembelajaran untuk menyiapkan generasi emas yang memiliki keterampilan abad 21. Namun, kegiatan belajar pada masa pandemi Covid-19 mengalami penyesuaian. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran secara komprehensif mengenai implementasi media belajar loose parts melalui pendekatan STEAM di masa pandemi Covid-19. Untuk mencapai tujuan tersebut, penelitian ini dirancang dengan menggunakan jenis penelitian kualitatif deskriptif, setting penelitian di KB Ceria Kabupaten Bogor. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi, pengujian keabsahan data melalui teknik triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: kegiatan belajar dilaksanakan secara luring dan daring dengan menerapkan protokol Covid-19. Implemtasi kegiatan belajar terdiri dari persiapan, pelasanaan dan penutup/tindak lanjut. Tahapannya ialah ekplorasi-edukasi, eksperimen, kreatif, serta tahap membangun makna dan tujuan bermain. Setiap tahap dikaitkan dengan nilai agama dan moral. Media belajar loose parts yang digunakan terdiri dari tujuh komponen dengan menggunakan benda yang ada di sekitar anak dengan karakteristik yang berbeda-beda dan bersifat fleksibel.